Resep Membuat Brownies Coklat Nutella yang Lezat
Nama Resep
Resep Membuat Brownies Coklat Nutella yang Lezat
Waktu Memasak
Persiapan : 25 menit
Memasak : 30 menit
Total : 55 Menit
Bahan-Bahan:
- 75 gram mentega tawar
- 50 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh baking powder
- 50 gram chocolate chip
- 1/4 sendok teh garam
- 100 gram chocolate Nutella
- 2 butir telur
- 50 gram tepung terigu
- 500 gram coklat bubuk
Topping:
- Nutella secukupnya
Persiapan Membuat Brownies Coklat Nutella yang Lezat:
- Hal pertama yang perlu kita lakukan kali ini adalah dengan mempersiapkan bahan-bahan yang ada pada resep. Selain itu, peralatan pun akan penting untuk anda persiapkan sebelum terburu membuat sajian adonan kali ini. Untuk itu, mengingat pentingnya langkah kali ini maka sebaiknya anda tidak melewatkannya.
- Kita awali dengan mempersiapkan bahan-bahan pada resep yang perlu kita olah terlebih dahulu sebelum dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Silahkan pisahkan antara bahan yang kering dan bahan yang basah.
- Masukkan bahan kering seperti tepung terigu bersama dengan coklat bubuk, baking powder dan juga coklat bubuk serta sedikit garam. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata sampai tercampur.
- Lalu lelehkan margarin dalam wajan dan panaskan diatas api yang sedang. Tuangkan margarin kedalamnya dan pastikan margarin menjadi lebih leleh secara merata. Untuk itu, angkat sajian ini dan sisihkan sementara.
- Selesai dengan bahan-bahan yang ada pada resep, silahkan lanjutkan dengan mempersiapkan peralatan. Ada beberapa peralatan yang akan anda butuhkan untuk membuat sajian kali ini.
- Peralatan tersebut adalah loyang dengan ukuran 20x20x4 cm, lalu sebuah oven dan sebuah mixer serta beberapa baskom.
- Untuk oven sebaiknya set oven dari sekarang agar nantinya sajian adonan bisa anda masukkan secara langsung kedalam oven yang sudah panas dan siap.
- Sementara untuk loyang, silahkan olesi loyang dengan menggunakan margarin secara merata. Hal ini dilakukan agar loyang yang anda gunakan tidak lengket pada saat adonan akan dimasukkan kedalamnya. Jangan lupa untuk mengalasinya menggunakan kertas roti.
Cara Membuat Brownies Coklat Nutella yang Lezat:
- Untuk membaut hidangan kali ini, silahkan sebuah wadah dengan ukuran yang sedang. Lalu masukkan kedalamnya nutela bersama dengan telur. Aduk-aduk semua sajian ini secara merata dan jangan lupkan gula pasir. Aduk-aduk semua sajian ini secara merata sampai mengembang kurang lebih 5 menit.
- Bila sudah selesai, silahkan masukkan bahan kering yang sudah anda siapkan sebelumnya. Masukkan adonan kering dengan mengayaknya dengan perlahan lalu aduk-aduk secara merata sampai adonan menjadi lebih kental dan merata.
- Setelah selesai dan semua adonan dimasukkan kedalamnya, anda akan siap memasukkan adonan kedalam loyang yang sudah anda siapkan sebelumnya.
- Masukkan adonan dan panggang dalam oven yang sudah anda siapkan sebelumnya. Panggang selama kurang lebih 30 menit atau sampai matang dan bagian pinggirnya menjadi lebih crust.
Kini sajian kue brownies nutella anda sudah siap dan anda akan dapat menikmati sajian ini dengan keluarga. Untuk menambah rasanya semakin lezat dan nikmat, anda bisa memasukkan brownies kedalam lemari es terlebih dahulu. Lalu potong dan sajikan hidangan ini untuk keluarga anda.
Demikianlah beberapa informasi mengenai resep kreasi brownies yang lezat dan istimewa. Semoga dengan menyimak beberapa resep diatas akan memudahkan anda untuk bisa menikmati sajian lezat olahan tangan anda sendiri.
0 Response to "Resep Membuat Brownies Coklat Nutella yang Lezat"
Posting Komentar